Pernyataan pemerintah RI yang menyebutkan bahwa penghentian subsidi untuk rakyat agar supaya rakyat menjadi mandiri adalah statement yang konyol dan keliru.
Di situasi yang serba susah ini (jamannya pak Jokowi, kapan sih hidup ini mudah?) Rakyat akan semakin susah hidupnya. Semua komoditi harganya naik. Biaya hidup, sembako, BBM, pendidikan. Tak ada satupun yang murah. Saat dulu menjadi oposisi pemerintah, bukannya selalu berkata pembela wong cilik?
Setelah berkuasa, lantas dimana pertanggung jawabannya. Dimana janji-janji politiknya itu?